6.29.2012
Taman Margasatwa Ragunan
Salah satu tempat wisata favorit saya adalah Taman Margasatwa Ragunan (TMR). Tempat wisata yang terletak di jakarta selatan ini termasuk rekomendasi dari berbagai kalangan. Suasana yang rimbun seperti di suasana bogor. Pepohonan yang tertata rapi dan rindang membuat semua pengunjung nyaman. Pada hari minggu tepatnya saya datang ke TMR bersama dengan teman-teman. Berbagai aneka jenis hewan terdapat disana. Desain kandang yang bisa dijangkau pengunjung membuat pengunjung merasa lebih dekat dengan hewan-hewan tersebut. Disana kita juga bisa belajar dari negara mana saja, dari keturunan apa, dan asal usuk sebagainya binatang tersebut. Jalanannya pun dibuat seperti di Kebun Raya Bogor. Tersedia juga tempat lapang untung pengunjung yang bersama dengan keluarga dan ingin menyantap makanan. Banyak tempat sampah dan petugas sampah yang terus mengawasi pengunjung sehingga TMR tetap terlihat sejuk dan bersih. Dengan biaya terjangkau kita semua bisa melihat keanekragaman hewan. Ada juga tempat khusus yang disebut Pusat Primata Schmutzer dengan hewan andalan orang utan dan gorilla. Dengan pengawasan ketat untuk tidak membawa makanan dan minuman guna melindungi para hewan tersebut. Ini termasuk rekomendasi tempat wisata yang patut diperhitungkan.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
No comments:
Post a Comment